empty
 
 
16.12.2014 04:50 AM

Reli Dakar 2015 merupakan uji kekuatan sesungguhnya baik untuk pembalap dan kendaraan. Reli yang akan melewati Argentina, Chile dan Bolivia ini dimulai pada 4 Januari 2015 di Buenos Aires. Tahap pertama akan menjadi pemanasan bagi seluruh peserta, termasuk InstaForex Loprais Team.

Kru-kru tim akan menghadapi tantangan serius pertama di tahap kedua, dimana mereka harus melalui jantung Argentina - tahap spesial yang mengagumkan melalui Villa Carlos Paz, San Juan dan Chilecito. Tim Alex Loprais akan berjuang untuk mendapatkan gelar sebagai tim balap terbaik dengan truk Dutch MAN baru yang dipersiapkan khusus untuk reli ini.

Seluruh tim akan menghadapi tanah liat, puncak gunung, dan ngarai yang curam menuju tempat perkemahan pertama. Tempat ini akan menjadi titik dimana kru-kru tim akan melewati perbatasan Chile. Truk MAN tim Loprais dilengkapi dengan mesin Gyrtech bertenaga dari Buggyra Dakar Forces yang cukup kuat untuk mengatasi gunung Paso San Francisco dan daerah berpasir Atacama.

Separuh pertama reli Dakar akan berakhir di Iquique, dimana ratusan penggemar menunggu pembalap-pembalap idola mereka. Namun, jelas bahwa tidak semua kru akan mencapai pertengahan emas Dakar. Truk-truk harus melalui area berpasir dua kali lebih jauh dan pasti akan ada yang terjebak di antara bukit pasir. Pimpinan tim Ales Loprais berpeluang besar untuk menunjukkan keahliannya dan mencapai garis akhir di Buenos Aires. Tahap final menjadi spesial karena terkenal dengan trek-trek yang cepat sehingga Ales harus sangat berhati-hati.

Tersisa sedikit waktu menuju acara reli utama dunia dan karavan InstaForex Loprais Team yang dipimpin oleh truk MAN terbaru sudah separuh jalan menuju Argentina. Maraton akan berlangsung selama dua minggu dengan jarak tempuh sepanjang 9.295 kilometer melalui medan terberat di Amerika Selatan. Tetap bersama kami dan terus ikuti berita terbaru dari Dakar 2015.

Dukung InstaForex Loprais Team dalam reli yang menantang ini!

Kembali ke daftar berita


Berita perusahaan lainnya

Tidak bisa bicara sekarang?
Tanyakan pertanyaan anda lewat chat.
Widget callback