empty
 
 
14.02.2019 10:31 AM
Analisis Fundamental AUD/JPY untuk 14 Februari 2019

AUD/JPY saat ini cukup impulsif dengan tekanan bullish terkini setelah melambung dari area 78,50 dengan penutupan harian. AUD didukung oleh laporan-laporan ekonomi yang positif meski ada tekanan dari perbincangan perdagangan AS-China. Penguatan AUD diperkirakan akan menyebabkan tekanan bullish lebih lanjut dalam beberapa hari mendatang.

Saat ini, tensi perdagangan AS-China telah memicu perlambatan ekonomi di Australia yang dicerminkan oleh data PDB paling lemah dalam 10 tahun terakhir. Namun, AUD mendapat dukungan dari data ekspor yang optimis di tengah angka neraca dagang resmi China. Hari ini Prakiraan Inflasi MI juga meningkat menjadi 3,7% dari angka sebelumnya 3,5%. Selain itu, Sentimen Konsumen Westpac saat ini menunjukkan pertumbuhan signifikan menjadi 4,3% dari angka sebelumnya -4,7%. Besok, Gubernur RBA, Kent akan berpidato mengenai putusan tingkat suku bunga utama yang diperkirakan tetap dan kebijakan moneter yang akan memiliki dampak tertentu dari tensi perdagangan global. Jika AS dan China akhirnya menyepakati perjanjian perdagangan, diperkirakan hal ini akan menyebabkan tekanan bullish lebih lanjut dalam pasangan ini, membuat AUD dapat meraih momentum terhadap JPY.

Di sisi JPY, Gubenrnur Bank of Japan, Kuroda, baru-baru ini menyatakan dirinya bertanggung jawab untuk meraih target inflasi BOJ sebesar 2% dengan melanjutkan kebijakan stimulusnya dan dirinya akan memastikan akan mencapainya dalam jangka menengah. Kuroda saat ini tengah menilai kebijakan stimulus bank sentral sehingga tidak akan menimbulkan efek samping. Hari ini laporan PDB Awal Jepang rilis dengan kenaikan menjadi 0,3% dari angka sebelumnya -0,6% yang gagal memenuhi prakiraan sebesar 0,4% dan Indeks Harga PDB Awal rilis dengan hasil tetap sebesar -0,3% yang diperkirakan turun menjadi -0,4%.

Sementara JPY stagnan di tengah laporan-laporan ekonomi yang baru saja rilis, AUD saat ini makin kokoh. Hingga optimisme mengenai perbincangan dagang AS-China mendorong pertumbuhan AUD dalam beberapa hari mendatang, AUD sementara ini diperkirakan akan mendominasi JPY.

Kini mari kita lihat pandangan teknikal. Harga saat ini diperdagangnkan di atas area 78,50 dengan pengujian kembali. Tekanan bullish akan mendorong harga lebih tinggi ke 80,00 dan kemudian ke area resistance di 82,50 dalam beberapa hari mendatang. Karena harga tetap di atas area 78,50 dengan penutupan harian, tekanan bullish diperkirakan akan terus mendorong harga lebih tinggi dalam beberapa hari mendatang.

SUPPORT: 75,50, 77,50, 78,50

RESISTANCE: 80,00, 82,50

BIAS: BULLISH

MOMENTUM: TIDAK VOLATIL

This image is no longer relevant

Dapatkan keuntungan dari perubahan nilai mata uang kripto dengan InstaForex.
Unduh MetaTrader 4 dan buka perdagangan pertama Anda.
  • Grand Choice
    Contest by
    InstaForex
    InstaForex always strives to help you
    fulfill your biggest dreams.
    GABUNG KONTES
  • Chancy Deposit
    Isi akun Anda sebesar $3000 dan dapatkan $1000 lebih banyak!
    Pada April kami mengundi $1000 dalam promo Chancy Deposit!
    Dapatkan kesempatan untuk menang dengan melakukan deposit sebesar $3000 pada akun trading Anda. Setelah memenuhi persyaratan ini, Anda telah menjadi partisipan promo.
    GABUNG KONTES
  • Trade Wise, Win Device
    Top up akun anda dengan dana minimal $500, daftar kontes, dan dapatkan peluang untuk memenangkan perangkat seluler.
    GABUNG KONTES
  • 100% Bonus
    Kesempatan langka untuk mendapatkan bonus 100% pada deposit anda
    DAPATKAN BONUS
  • 55% Bonus
    Ajukan bonus 55% pada setiap deposit anda
    DAPATKAN BONUS
  • 30% Bonus
    Raih bonus 30% setiap kali anda top up
    DAPATKAN BONUS

Artikel yang direkomendasikan

Tidak bisa bicara sekarang?
Tanyakan pertanyaan anda lewat chat.
Widget callback