empty
 
 
14.08.2019 04:46 AM
GBP/USD. Upah Inggris naik, namun pound tidak tertarik dengan statistik

Mata uang Inggris menerima sedikit dukungan dari laporan-laporan makroekonomi hari ini. Meskipun data yang dirilis hari ini mengenai pasar buruh Inggris memicu kontroversi, para trader fokus pada aspek-aspek positif dari perilisan tersebut. Hal ini memungkinkan pasanganGBP/USD menjauh dari level terendah hari ini dan mengembangkan pergerakan minimal, meskipun tetap saja pergerakan koreksi.

This image is no longer relevant

Namun pada umumnya, situasi pasangan ini belum berubah: pound masih berada di bawah tekanan Brexit yang kuat, jadi pertumbuhan harga berskala besar apapun akan dianggap pasar sebagai kesempatan untuk membuka posisi jual. Tetapi, batas bawah rentang ini sangatlah dekat - di level bottom 1.2000an. Untuk menembus level ini, trader membutuhkan alasan yang lebih menarik, sementara Inggris didominasi oleh kekhawatiran pasar mengenai prospek "proses perceraian". Dengan kata lain, pound/dolar terjebak dalam jeratan faktor fundamental dan teknikal. Di satu sisi, terdapat level support yang kuat di 1.2000, di sisi lain, minimnya informasi yang kuat terhadap kekhawatiran umum pada pertarungan politik mendatang di parlemen House of Commons.

Itulah mengapa rilis hari ini tidak menyebabkan banyak ketegangan di antara para pelaku pasar. Meskipun hal ini sebagian karena angka-angka laporan yang dirilis kontroversial. Dengan itu, tingkat pengangguran tak terduga naik ke 3,9%, meskipun menurut ekspektasi umum, tingkat pengangguran seharusnya tetap di level yang sama -3,8%. Jumlah aplikasi untuk tunjangan pengangguran juga naik tajam - naik 28.000. Meskipun perlu dicatat di sini bahwa menurut perkiraan konsensus, indikator ini seharusnya menunjukkan hasil yang lebih besar, yaitu +42.000. Oleh karena itu, angka sebenarnya ternyata jauh lebih baik dari yang diperkirakan. Namun, komponen upah menunjukkan hasil yang terkuat. Indikator ini (diluar bonus) melonjak ke level tertinggi selama 11 tahun (3,9%), mengkonfirmasi tren positif dalam beberapa bulan terakhir. Total pembayaran, termasuk bonus, juga memuaskan investor dengan pertumbuhan hingga 3,7% (level tertinggi tiga tahun).

Perlu diingat bahwa pimpinan Bank of England, Mark Carney, telah berulang kali mengatakan potensi kenaikan suku bunga akan sangat bergantung pada pertumbuhan upah, karena indikator ini mendorong tingkat inflasi. Tentu saja, dalam situasi saat ini, semua bergantung pada prospek Brexit, namun jika Parlemen menghadang skenario "Hard Brexit", maka peluang pengetatan kebijakan moneter di paruh pertama tahun depan tidak dapat dikesampingkan. Perlu juga diingat bahwa pound jika dipasangkan dengan dolar kini berada di level terendahnya: nilai mata uang pound yang relatif murah ini juga akan berperan penting dalam mendorong inflasi pada paruh kedua tahun ini.

Dengan itu, koreksi pasangan GBP/USD memungkinkan para trader untuk membuka posisi jual dengan selisih harga yang lebih besar di masa mendatang. Target penurunan masih di level 1,2005, yang merupakan level support psikologis penting, untuk melewati level ini berita harus merilis informasi yang kuat. Namun, pasangan pound-dolar terus berada dalam tren penurunan, jadi disarankan untuk menggunakan pertumbuhan pasangan ini demi memperoleh penjualan mata uang Inggris yang lebih menguntungkan.

This image is no longer relevant

Masih belum ada kesepakatan antara para analis mengenai apakah para anggota parlemen House of Commons akan dapat menghadang implementasi skenario Hard Brexit atau tidak. Boris Johnson mengakui kemarin bahwa lawannya, yaitu pimpinan Partai Buruh, Jeremy Corbyn, berencana akan memproses keluarnya Inggris dari Uni Eropa "selama bertahun-tahun". Corbyn, dalam gilirannya tidak menyembunyikan fakta bahwa ia berencana untuk menggaungkan isu voting mosi tidak percaya kepada perdana menteri. Jika Partai Konservatif tidak berhasil membentuk pemerintah dalam 14 hari, maka negara ini akan menghadapi pemilihan Parlemen awal. Benar bahwa Johnson dapat menetapkan tanggal pemilihan pada bulan November, yaitu saat Inggris telah meninggalkan UE tanpa kesepakatan apapun.

Untuk mengantisipasi skenario tersebut, lawan Johnson dapat mencegah implementasinya. Namun, ada opsi lain yang pernah digunakan hanya beberapa kali dalam sejarah modern - contohnya, selama Perang Dunia Kedua dan krisis ekonomi global di awal tahun 1930an (yaitu, selama masa Depresi Besar). Opsi ini adalah tentang menciptakan sebuah "pemerintah kesatuan nasional", yang dibentuk oleh gabungan dari anggota beberapa partai mayoritas. Menurut analis, saat ini opsi ini sangat tidak mungkin dilakukan, namun bagaimanapun, tidak dapat dikesampingkan. Parlemen yang bervariasi secara politik dapat mempercepat dan juga mencegah Hard Brexit pada momen-momen kritis.

Dengan itu, hasil "Partarungan Politik Besar", sebutan para jurnalis untuk konfrontasi antara perdana menteri dan para anggota parlemen, jauh dari kesimpulan sebelumnya. Oleh karena itu, pasangan ini sebenarnya membeku di dalam level 1.2000an, sementara mempertahankan potensi bearish. Semua ini memungkinkan anda untuk membuka posisi jual pada pasangan GBP/USD dengan pullback korektif mengarah naik sementara mengincar target penurunan di area harga 1.2010.

Dapatkan keuntungan dari perubahan nilai mata uang kripto dengan InstaForex.
Unduh MetaTrader 4 dan buka perdagangan pertama Anda.
  • Grand Choice
    Contest by
    InstaForex
    InstaForex always strives to help you
    fulfill your biggest dreams.
    GABUNG KONTES
  • Chancy Deposit
    Isi akun Anda sebesar $3000 dan dapatkan $1000 lebih banyak!
    Pada April kami mengundi $1000 dalam promo Chancy Deposit!
    Dapatkan kesempatan untuk menang dengan melakukan deposit sebesar $3000 pada akun trading Anda. Setelah memenuhi persyaratan ini, Anda telah menjadi partisipan promo.
    GABUNG KONTES
  • Trade Wise, Win Device
    Top up akun anda dengan dana minimal $500, daftar kontes, dan dapatkan peluang untuk memenangkan perangkat seluler.
    GABUNG KONTES
  • 100% Bonus
    Kesempatan langka untuk mendapatkan bonus 100% pada deposit anda
    DAPATKAN BONUS
  • 55% Bonus
    Ajukan bonus 55% pada setiap deposit anda
    DAPATKAN BONUS
  • 30% Bonus
    Raih bonus 30% setiap kali anda top up
    DAPATKAN BONUS

Artikel yang direkomendasikan

Tidak bisa bicara sekarang?
Tanyakan pertanyaan anda lewat chat.
Widget callback