empty
 
 
23.12.2020 06:31 AM
Gambaran GBP/USD. 23 Desember. Trader panik akan kemunculan mutasi baru virus corona

Timeframe 4 jam

This image is no longer relevant

Detail teknikal:

Channel regresi linear atas: arah - ke atas.

Channel regresi linear bawah: arah - ke bawah.

Moving average (20; smoothed) - sideways.

CCI: -66.5073

Pada awal pekan perdagangan yang baru, mata uang Inggris terus diperdagangkan dalam mode "high-volatility swing". Pada hari Senin, pasangan pound/dolar bergerak turun 300 poin dan kemudian langsung naik dengan jumlah yang sama. Pada hari Selasa, volatilitas juga tidak begitu kuat, jadi pasangan ini dibatasi 'hanya' turun 160 poin. Dengan demikian, gambaran teknikalnya kali ini sangatlah mengesankan. Pound terus melambung dari satu sisi ke sisi lain, karena latar belakang fundamental sekarang sangat kuat. Senin dan juga Selasa, pound masih menurun. Tapi mengapa? Apa alasan sebenarnya di balik percobaan untuk memulai tren penurunan pada awal pekan ini jika latar belakang fundamental telah lama mengatakan bahwa inilah waktunya untuk pound bergerak ke selatan?

Kami akan mencoba untuk memahami seluruh alasan dan kesimpulan. Alasan potensial pertamanya terletak di permukaan. Ini tentu saja adalah Brexit, yang tersisa 9 hari lagi. Menurut informasi terbaru, kelompok Michel Barnier dan David Frost tengah melanjutkan proses negosiasi, namun, Parlemen Eropa telah mengatakan bahwa tahun ini Parlemen tidak akan mendukung kesepakatan tersebut, bahkan jika telah disetujui sebelum 31 Desember. Masalahnya adalah tidak ada, selain tim negosiasi dan mungkin Ursula von der Leyen dan Boris Johnson, yang tahu pasti mengenai apa syarat-syarat yang dinegosiasikan Barnier dan Frost. Sederhananya, anggota Parlemen Eropa maupun anggota Parlemen Inggris sama-sama tidak mengetahui isi lengkap perjanjian yang telah dicapai Barnier dan Frost dan yang saat ini tengah dibahas. Orang-orang yang akan mengesahkan perjanjian tersebut pun tidak mengetahui apa ketentuan dalam perjanjian. Sama halnya dengan Parlemen Eropa atau Parlemen Inggris yang akan menolak perjanjian perdagangan jika Barnier dan Frost berhasil melakukan yang mustahil sebelum 31 Desember. Ingat bahwa seluruh volume dokumen, yang akan menunjukkan semua poin-poin perjanjian, kemungkinan akan mencapai beberapa ratus halaman. Dengan demikian, hanya membutuhkan beberapa hari untuk mempelajari dokumen secara rinci. Oleh karena itu, penting untuk mengadakan pertemuan darurat antara kedua parlemen yang dapat berlangsung pada Natal atau libur Tahun Baru. Pada umumnya, bahkan dua bulan lalu, kami mengatakan hampir tidak ada peluang mencapai kesepakatan dan sekarang semakin kecil. Mungkin pasar pada akhirnya telah turut mempertimbangkan momen ini dan mulai menjual pound karenanya.

Alasan potensial kedua adalah mutasi baru "virus corona", karena ini banyak negara Eropa menutup komunikasi dengan Inggris, di dalam wilayah Inggris pun kebijakan karantina telah diperketat. Bagaimanapun, bukan virus corona yang mempengaruhi ekonomi, tapi konsekuensi yang disebabkan oleh virus. Sayangnya, epidemi apapun memicu penurunan dalam ekonomi. Oleh karena itu, pengetatan kebijakan karantina berpotensi menimbulkan kontraksi ekonomi. Sekarang kita hitung, ekonomi Inggris sama seperti Eropa, akan kehilangan beberapa persen dalam kuartal keempat. Tapi ini hanya saat mempertimbangkan "lockdown" kedua. Jika Inggris telah memperketat kebijakannya dan dapat semakin diperketat, maka ini dapat dianggap sebagai "lockdown" ketiga atau semacamnya. Jadi ekonomi Inggris dapat semakin menyusut. Bagaimana pound dapat tumbuh jika ekonomi Inggris terus menyusut? Beberapa hari terakhir, anti-rekor baru terlihat di Inggris dari segi jumlah kasus virus corona, jadi semua sektor perlu mempersiapkan diri untuk kelanjutan "karantina ketat" untuk sementara waktu.

Alasan potensial ketiga bersifat teknikal dan spekulatif. Seperti yang telah banyak disebutkan dalam artikel mengenai euro/dolar, pada malam Tahun Baru dan Natal, banyak pelaku pasar yang dapat mencoba mengunci profit dan bahkan pergi berlibur. Dengan demikian, pound masih berpotensi turun karena ini. Dan kita telah sering membahas mengenai dasar teknikal. Serta dasar fundamental, yang menyatakan bahwa ekonomi Inggris pada 2021 menunggu guncangan-guncangan baru. Selain permalasalahan ekonomi, Inggris juga dapat menghadapi masalah geopolitik, karena Skotlandia masih menuntut untuk mengadakan referendum kemerdekaan baru dan sungguh-sungguh ingin tetap dalam Uni Eropa, tapi di luar Inggris. Pada umumnya, meski dengan seluruh jaminan yang dikatakan Boris Johnson mengenai masa depan, sejauh ini saya tidak melihat tujuan apapun untuk pernyataan seperti ini.

Bersama dengan semua di atas, perlu juga dicatat bahwa pound sterling, meski menjadi lebih murah dalam beberapa hari terakhir sebesar 400 pip, dengan cepat kembali memenangkan kembali sebagian besar dari kerugian ini, Oleh karena itu, sekarang tren penurunan telah terbentuk secara resmi, tapi sejujurnya, tren dapat berakhir kapan saja dan tidak meningkatkan peluang penurunan lebih lanjut dalam kuotasi mata uang Inggris. Dengan demikian, gambaran teknikalnya tetap cukup kompleks dan sangat sulit untuk memprediksi pergerakan pasangan ini untuk lebih dari satu hari. Lebih baik trading pasangan ini sekarang dengan menggunakan timeframe terkecil. Atau jangan sama sekali. Sangat sulit memahami faktor-faktor apa yang sekarang diperhatikan para trader.

Dari sudut pandang teknikal, pasangan pound dolar terkoreksi ke garis moving average dan rebound dari sana, jadi penurunan dapat berlanjut dengan target di 1.3184, di mana kuotasi telah jatuh ke level ini sebanyak dua kali. Dalam praktiknya, sayangnya, kemungkinan penurunan sama dengan kemungkinan melanjutkan tren kenaikan.

This image is no longer relevant

Volatilitas rata-rata pasangan GBP/USD saat ini 169 poin per hari. Untuk pasangan pound/dolar, angka ini "tinggi". Pada Rabu, 23 Desember, kami mengharapkan pergerakan di dalam channel yang dibatasi oleh level 1.3230 dan 1.3568. Reversal indikator Heiken Ashi ke atas mensinyalkan babak baru pergerakan kenaikan.

Level support terdekat:

S1 – 1.3367

S2 – 1.3306

S3 – 1.3245

Level resistance terdekat:

R1 – 1.3428

R2 – 1.3489

R3 – 1.3550

Rekomendasi trading:

Pasangan GBP/USD pada timeframe 4 jam sekarang berada dalam babak baru pergerakan menurun. Dengan demikian, hari ini disarankan untuk jual pasangan ini dengan target 1.3306 dan 1.3245 jika harga tetap di bawah moving average dan Heiken Ashi tetap mengarah ke bawah. Disarankan trading pasangan ini lagi untuk kenaikan ke target 1.3489 dan 1.3550 jika harga mencapai di atas garis moving average. Pada umumnya, sekarang "swing" telah dimulai kembali. Bukan waktu yang bagus untuk trading.

Dapatkan keuntungan dari perubahan nilai mata uang kripto dengan InstaForex.
Unduh MetaTrader 4 dan buka perdagangan pertama Anda.
  • Grand Choice
    Contest by
    InstaForex
    InstaForex always strives to help you
    fulfill your biggest dreams.
    GABUNG KONTES
  • Chancy Deposit
    Isi akun Anda sebesar $3000 dan dapatkan $9000 lebih banyak!
    Pada Mei kami mengundi $9000 dalam promo Chancy Deposit!
    Dapatkan kesempatan untuk menang dengan melakukan deposit sebesar $3000 pada akun trading Anda. Setelah memenuhi persyaratan ini, Anda telah menjadi partisipan promo.
    GABUNG KONTES
  • Trade Wise, Win Device
    Top up akun anda dengan dana minimal $500, daftar kontes, dan dapatkan peluang untuk memenangkan perangkat seluler.
    GABUNG KONTES
  • 100% Bonus
    Kesempatan langka untuk mendapatkan bonus 100% pada deposit anda
    DAPATKAN BONUS
  • 55% Bonus
    Ajukan bonus 55% pada setiap deposit anda
    DAPATKAN BONUS
  • 30% Bonus
    Raih bonus 30% setiap kali anda top up
    DAPATKAN BONUS

Artikel yang direkomendasikan

Tidak bisa bicara sekarang?
Tanyakan pertanyaan anda lewat chat.
Widget callback